Home »
» Resep Cenil
Resep Cenil
Resep Cenil
Kue basah tradisional memang tak pernah ada matinya. Meskipun kini sudah banyak penganan ala mancanegara yang dijual di pasar, tapi beberapa pegiat kuliner masih bertahan dengan kue tradisional. Penikmat kue jajanan pasar pun tidak berkurang. Dapat dikatakan, kue basah tradisional menambah eksotisme dan kehangatan dari pasar tradisional yang merupakan budaya warisan bangsa.
Salah satu kue tradisional yang eksotis ini adalah Cenil. Makanan yang dibuat dari singkong ini dikukus dan dibuat berwarna-warni agar menarik mata. Resep Cenil umumnya disajikan dengan taburan kelapa parut kukus dan dibungkus dengan daun pisang.
Nah, bagaimana kalau sekarang kita coba membuat cenil sendiri? Caranya mudah, mari intip resep cenil di bawah ini yuk!
Resep Kue Cenil
Waktu persiapan
30 minit
Waktu memasak
30 minit
Waktu total
1 jam
Penulis: Wina
Macam resep: Cemilan
Cuisine: Indonesia
Saran penyajian: 6 porsi
Bahan-bahan
1 kg singkong parut, peras airnya
1 bks agar-agar putih
200 mL santan instan kemasan
100 mL air
200 gr gula pasir
½ butir kelapa parut, kukus
Garam
Pewarna makanan: merah, hijau dan kuning
Cara membuat
Campur singkong parut, agar-agar bubuk, air, gula pasir, santan dan garam. Aduk rata dengan tangan.
Bagi adonan singkong menjadi 3 bagian yang sama, masing-masing beri pewarna merah, hijau dan kuning.
Alasi loyang dengan plastik lembaran sampai pada sisi-sisinya, hal ini untuk mencegah adonan menempel di loyang.
Tuang tiap adonan secara berlapis dengan susunan warna sebagai berikut: merah, kuning dan terakhir hijau. Atau sesuai dengan keinginan anda.
Kukus selama 30 atau 40 menit. Setelah matang dan dingin, potong-potong bentuk memanjang.
Gulingkan pada parutan kelapa kukus sesaat sebelum disajikan.
Untuk memperkaya rasa cenil, anda bisa tambahkan taburan/topping gula pasir atau gula merah cair saat menyajikan cenil, sesuai pilihan selera anda. Atau anda dapat menggunakan tusuk sate untuk mempercantik cenil. Jika anda ingin cenil lebih tahan lama, kukus dan simpan di wadah tertutup, dan taburi topping sesaat sebelum disajikan. Inga, kukus kelapa parut hingga matang agar lebih tahan lama di udara luar.
Mudah bukan membuat cenil sendiri? Selamat mencoba!
No comments:
Post a Comment